Cara Daftar Shopee Food Driver Dengan Mudah

Kabar Indotek – Cara Daftar Shopee Food Driver, Shopee Food adalah platform pesan makanan online yang sedang populer saat ini. Bagi para pengemudi yang ingin bergabung dan menjadi bagian dari jaringan Shopee Food, proses pendaftaran bisa dilakukan dengan mudah. Dalam artikel ini, kami akan membahas langkah-langkah dan Cara Daftar Shopee Food Driver yang perlu dilakukan untuk mendaftar sebagai driver Shopee Food.

Cara Kerja Shopee Food

Kira-kira cara kerja Shopee Food mirip dengan beberapa aplikasi ojek online yang memiliki konsumen, merchant, dan driver. Semua terhubung dalam satu jalur pemesanan melalui aplikasi Shopee secara online. Untuk mengetahui alurnya, silakan perhatikan penjelasan di bawah ini.

  1. Konsumen melakukan pemesanan makanan lewat Shoppe dengan pilihan dari berbagai merchant. Konsumen bisa memilih menu, harga makanan, ongkos kirim dan metode pembayarannya dari aplikasinya.
  2. Setelah pemesanan dilakukan maka Shopee Food driver akan datang ke lokasi merchant untuk mengambil makanan.
  3. Sesudah orderan masuk merchant mempersiapkan makanan.
  4. Mitra pengemudi akan mengambil makanan dan mengantarkannya sampai ke alamat konsumen.
  5. Apabila sudah sampai ke alamat tujuan maka pembayaran akan dilakukan. Pembayaran dari konsumen akan dibagi antara driver, merchant dan juga pihak ShopeeFood.

Keuntungan Shopee Food

Saat ini banyak orang ingin mengetahui bagaimana sistem gaji driver maupun merchant Shopee Food sebelum bergabung. Secara langsung, semua pihak yang menggunakan layanan Shopee Food akan mendapatkan beberapa keuntungan seperti berikut:

1. Merchant ShopeeFood

  • Bisa memperluas bisnis usaha makanan karena dapat lebih dikenal orang.
  • Dapat digunakan sebagai media promosi.
  • Mampu menaikkan penghasilan restoran ataupun tempat usaha anda.
  • Dapat memasarkan produk secara mudah.
  • Pembayaran lebih mudah dan cepat.
  • Sistem kerja online sehingga lebih fleksibel.

2. Mitra Pengemudi Shopee Food

  • Gaji ShopeeFood driver cukup besar dengan sistem bagi hasil.
  • Cara kerja mitra pengemudi tergolong mudah dan cepat.
  • Mampu meningkatkan penghasilan harian atau bulanan.
  • Mendapatkan bonus maupun insentif sesuai pekerjaan yang diselesaikan.
  • Kesempatan memperoleh banyak pesanan masuk.
  • Pembayarannya mudah karena mendukung banyak fasilitas perbankan.

3. Konsumen

  • Makanan langsung diantar mitra pengemudi.
  • Mendapat potongan atau gratis ongkir langsung.
  • Bisa memakai voucher dengan diskon 50% hingga Rp.25.000
  • Ada berbagai pilihan menu.
  • Tersedia banyak merchant atau restoran unggulan.

Cara Daftar Shopee Food Driver ?

Untuk menjadi Mitra Pengemudi Shopee, Anda dapat mengisi Formulir Pendaftaran Mitra Pengemudi Shopee dengan melampirkan data berikut:

  1. KTP (Kartu Tanda Penduduk), dengan ketentuan: Berstatus aktif, kewarganegaraan WNI (Warga Negara Indonesia), dan berusia 17-65 tahun pada saat pendaftaran.
  2. SIM (Surat Izin Mengemudi) C dengan status aktif.
  3. STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) dengan tahun pembuatan kendaraan minimal tahun 2014.
  4. SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), dapat menyusul jika belum ada.
  5. Buku Tabungan Bank dengan ketentuan:
    Salah satu dari rekening Bank BNI, BRI, BCA, Mandiri, atau Seabank.
    Nama pemilik rekening harus sesuai dengan nama di KTP yang terdaftar.
  6. Alamat email dan no. handphone aktif.

Setelah mengisi formulir pendaftaran, tunggulah undangan verifikasi yang akan dikirimkan melalui WhatsApp dan hadir sesuai jadwal yang sudah ditentukan. Jika tidak bisa hadir pada jadwal yang sudah ditetapkan, tunggu kembali undangan dari tim Shopee tanpa perlu mendaftar ulang.

Akun Mitra Pengemudi Shopee Anda akan diaktifkan jika Anda sudah memenuhi kriteria berikut:

Akun Mitra Pengemudi Shopee Anda akan diaktifkan jika Anda sudah memenuhi kriteria berikut:

  1. Sudah melakukan registrasi di Pusat Driver Shopee Food.
  2. Sudah melengkapi semua dokumen pendaftaran.
  3. Sudah menerima undangan dan melakukan pengambilan atribut.

Catatan Penting Buat Kalian:

  1. Jika Anda mendapatkan undangan verifikasi di wilayah yang berbeda, lakukan pendaftaran kembali sesuai wilayah Anda.
  2. Apabila Mitra Pengemudi belum mendapatkan undangan pengambilan atribut, selama dokumen pendaftaran Anda telah dilengkapi, kami akan segera mengirimkan undangan melalui pesan WhatsApp. Pastikan no. handphone yang didaftarkan aktif dan terhubung dengan akun WhatsApp.
  3. Pendaftaran kembali tidak dapat dilakukan untuk Mitra Pengemudi Shopee yang sudah Putus Mitra.
  4. Pastikan KTP yang dilampirkan belum digunakan atau belum terdaftar sebagai Mitra Pengemudi Shopee. KTP yang sudah digunakan atau sudah terdaftar tidak dapat digunakan kembali untuk pendaftaran.
  5. Pastikan KTP yang dilampirkan asli (data KTP terdaftar dan sesuai dengan yang ada di Dukcapil), bukan fotokopi, serta tidak rusak. Jika KTP memiliki kerusakan di bagian seperti NIK, pas foto, nama, tempat/tanggal lahir, jenis kelamin, atau alamat, mohon mengajukan pembaruan KTP di instansi terkait terlebih dahulu. Jika KTP belum dirilis atau hilang, mohon menghubungi instansi terkait.
  6. Saat ini, pendaftaran Mitra Pengemudi Shopee hanya dapat dilakukan oleh WNI (Warga Negara Indonesia).
  7. Jika akun Anda tidak aktif setelah memenuhi kriteria, hubungi Customer Service Shopee melalui Live Chat di aplikasi Mitra Pengemudi Shopee atau Driver Care Online.

Simak Cara Daftar Shopee Food Driver Selengkapnya di Sini!

Mendaftar menjadi driver Shopee Food sangat mudah. Namun, sebelum memutuskan mendaftar, sudahkah kamu tahu apa itu Shopee Food?

Shopee Food adalah layanan pengantar makanan dan minuman dari restoran ke pelanggan yang dimiliki oleh Shopee.

Di Shopee Food, kamu bisa menemukan banyak merchant. Layanan ini tersedia di kota-kota besar dan terus berkembang ke seluruh Indonesia.

Bukan hanya banyak pilihan restoran, ada juga banyak promo yang ditawarkan. Tak heran banyak orang ingin menjadi mitra Shopee Food. Nah, bagi kamu yang ingin tahu cara mudah mendaftar driver Shopee Food, simak langkah-langkahnya di bawah ini!

Cara Daftar Shopee Food Driver Secara Online

Pendaftaran untuk menjadi driver Shopee Food terbagi menjadi 3 bagian sesuai daerah tempat tinggal kamu. Untuk itu, pilih form yang sesuai dengan tempat tinggal kamu berikut ini.

  1. Jakarta : KLIK DISINI
  2. Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) : KLIK DISINI
  3. Luar Jabodetabek : KLIK DISINI

Isi formulir sesuai data yang dimiliki. Setelah dikirim, tunggu konfirmasi dari tim Shopee Food paling lama 1 bulan. Konfirmasi akan diterima melalui WhatsApp atau email yang didaftarkan.

Dokumen yang Harus Disiapkan

  1. KTP dengan ketentuan: berstatus aktif, kewarganegaraan WNI, dan berusia 17-65 tahun pada saat pendaftaran.
  2. SIM C dengan status aktif.
  3. STNK dengan tahun pembuatan kendaraan minimal tahun 2013.
  4. SKCK (dapat menyusul jika belum ada).
  5. Buku tabungan bank dengan ketentuan:
    -Salah satu pemilik dari rekening Bank BNI, BRI, BCA, atau Mandiri.
    -Nama pemilik rekening harus sesuai dengan KTP yang terdaftar.
  6. Alamat email aktif dan nomor handphone yang aktif.

Customer Service Shopee Food

Apakah Sobat Shopee punya pertanyaan lain terkait daftar driver Shopee Food? Jika iya, kamu bisa langsung menghubungi customer service Shopee Food berikut ini:

  1. Nomor telepon: 1500702
  2. Situs: help.shopee.co.id

 

Penutup

Itu beberapa Cara Daftar Shopee Food Driver. Mudah bukan? Untuk daerah yang belum tercakup layanannya, harap bersabar karena Shopee akan terus berusaha memberikan yang terbaik.

Bagi yang memiliki restoran dan ingin menjangkau pembeli lebih luas, bergabunglah dengan Shopee Food sekarang juga! Ikuti Instagram ShopeeFood dan perhatikan update layanannya di aplikasi Shopee agar tidak ketinggalan informasi.Semoga bermanfaat

administrator

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Cara Daftar Shopee Food Driver Dengan Mudah yang dipublish pada 30 January 2023 di website Kabar Indotek

Artikel Terkait

Leave a Comment